Surabaya - Mantan Bupati Lumajang Thoriqul Haq diperiksa Penyidik Subdit III Tipikor Ditreskrimsus Polda Jatim, Selasa (3/9/2024) sore.
Thoriq yang maju sebagai bakal calon bupati Lumajang di Pilkada 2024 itu datang dengan mengggunakan mobil Toyota Innova.
Baca juga: Komplotan Begal Motor Bersajam di Pasuruan-Probolinggo Dibekuk
Dia sampai di gedung Ditreskrimsus Polda Jatim sekitar pukul 14.30 WIB dan langsung masuk untuk menjalani pemeriksaan. Pemeriksaan dilakukan hingga pukul 18.15 WIB.
Thoriq mengaku datang ke Polda Jatim untuk dimintai keterangan terkait dugaan prosedur pengalokasian anggaran penanggulangan bencana oleh Pemkab Lumajang.
Katanya, pemeriksaan terkait dengan dana bantuan bencana. Ia dimintai klarifikasi terkait bantuan ke Baznaz, pramuka, NJO, dan beberapa lembaga.
Bahkan ia mengungkapkan, untuk pramuka bahkan mencapai miliar rupiah.
Baca juga: Komplotan Polisi Gadungan Lintas Kota di Jatim Diringkus: Sekap dan Peras Korban
"Bantuan itu Tahun 2022. Kan erupsinya (Gunung Semeru) 2021," tuturnya.
Thoriq mengungkapkan, memang belum ada laporan terkait bantuan yang diterima. Bahkan pemda pun belum menerima laporan tersebut.
Ia saat itu sebagai mabincab atau pembina cabang sehingga diklarifikasi terkait hal itu.
Baca juga: Pesta Seks di Vila Kota Batu Bertarif Rp1,6 Juta Tiap Pasutri
"Belum ada hitung-hitungan, masih diskusi. Ngobrol menjelaskan banyak hal," jelas Thoriq.
Thoriq mengaku tidak membawa apa-apa, dan hanya sebatas diklarifikasi saja.
"Saya ke sini tidak membawa apa-apa, hanya sebatas klarifikasi dan diskusi," tandasnya.
Editor : Narendra Bakrie