Eks Ketum PMII Perjuangan, Maju Sebagai Caleg Partai Perindo

Eks Ketum PMII Perjuangan, Maju Sebagai Caleg Partai Perindo © mili.id

Resmi Wahyudi (kanan) maju sebagai caleg partai Perindo

Mili.id - Eks Ketua Umum (Ketum) PMII Perjuangan Dr. Soteomo, Masa Khidmat Pergerakan 2017 - 2018, Wahyudi resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon legislatif Partai Perindo, pada Pemilu 2024.

Ia maju di daerah pemilihan (dapil) III Kabupaten Pamekasan, yang meliputi Kecamatan Pasean, Waru dan Batumarmar.

"Alhamdulillah saya sudah menyerahkan berkas pendafataran," katanya, pada Rabu malam.

Wahyudi yang juga merupakan team kepercayaan Wisnoe Prasetja Boedi, Ketua DPW Partai Perindo Jawa Timur, mengaku  sudah mendapatkan izin atau restu. Dan berpotensi mendapat nomer urut satu di dapilnya.

"Mohon doa nya, dan bila ditakdirkan terpilih sebagai wakil rakyat, mudah-mudahan saya dapat mengemban amanah." bebernya.

Mujirejo Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Parindo Provinsi Jawa Timur, sangat mendukung dan mengapresiasi langkah Wahyudi maju sebagai caleg partai Perindo.

Dia menilai, alumni mahasiswa Unitomo tersebut, punya talenta yang bagus, semangat tinggi. Apalagi usianya masih tergolong muda.

Baca juga: Pandangan Ketua Hanura Jatim Soal Elektabilitas Risma-Gus Hans di Pilgub 2024

Maka, ia berharap, Wahyudi mampu bersosialisasi, turun ke masyarakat untuk membesarkan Partai Perindo. Sekaligus dapat menduduki kursi DPRD Kabupaten Pamekasan.

"Selamat berjuang, semoga sukses" serunya. (rar)

Baca juga: KPU Situbondo Terima Logistik Kotak Suara dan Segel Plastik Pilkada 2024

Editor : Redaksi



Berita Terkait