Pasuruan - Partai koalisi pengusung Capres Ganjar Pranowo dan Cawapres Mahfud MD di Kabupaten Pasuruan yang diantaranya DPC PDI Perjuangan, PPP, Hanura, dan Perindo, secara resmi mengadakan rapat pembentukan tim pemenangan daerah Ganjar-Mahfud, Sabtu (28/10/2023).
Di momen yang bertepatan dengan momentum Sumpah Pemuda itu, para gabungan partai tim pemenangan daerah Ganjar-Mahfud MD Kabupaten Pasuruan pun bergerak secara masif di setiap simpul kekuatan masing-masing partai.
Baca juga: Serah Terima Kapolres Pasuruan, AKBP Teddy Chandra: Terima Kasih atas Kerja Sama Semua Pihak
"Jadi kita membentuk tim pemenangan daerah ini menginduk dari tim pemenangan nasional. Setelah ini kita bergerak ke simpul-simpul dan konstituen masing-masing untuk memenangkan Capres Ganjar- Mahfud," jelas Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pasuruan, Andri Wahyudi.
Tidak hanya membentuk tim pemenangan daerah tingkat Kabupaten, Andri mengungkapkan jika pembentukan tim pemenangan ini akan terus berlanjut sampai tingkat TPS.
Baca juga: Cegah Balap Liar, Pita Kejut di Raya Kalitengah Pandaan Ditinggikan
"Jadi nanti ada juga tim pemenangan Ganjar-Mahfud tingkat kecamatan, tingkat desa, sampai tim pemenangan Ganjar-Mahfud tingkat TPS," ungkapnya.
Ketika ditanya tentang target perolehan suara pasangan Capres Ganjar-Mahfud di Kabupaten Pasuruan, yang dalam sejarahnya menjadi lumbung suara partai PKB, politisi nasionalis yang juga menjabat Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan ini pun mematok target mendapat 50% suara.
Baca juga: Kapolres Pasuruan Pimpin Sertijab Kasat Lantas, Kenaikan Pangkat dan Purnabakti
"Dalam rapat tim pemenangan daerah tadi di Kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pasuruan, masih belum bicara soal target. Namun, target saya pasangan Capres Ganjar-Mahfud mendapat 50 persen suara di Kabupaten Pasuruan," tandasnya.
Editor : Aris S