Selamat datang di mili.id - platform berita terpercaya untuk Anda. Dapatkan informasi terkini dari berbagai kategori, mulai berita nasional hingga internasional.

Komitmen Presiden Jokowi saat Hadiri Peresmian Kantor FIFA di Jakarta

Komitmen Presiden Jokowi saat Hadiri Peresmian Kantor FIFA di Jakarta © mili.id

Presien FIFA, Giovanni Infantino dan Presiden Joko Widodo, saat peresmian kantor FIFA yang terletak di Menara Mandiri Jakarta, Jumat (10/11) siang.(Foto: Instagram Jokowi)

Surabaya - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) berkomitmen mendukung dan memberikan fasilitas, sehubungan dengan peresmian kantor Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA), di Jakarta, Kamis (10/11) siang.

Dilansir dari Instagram Jokowi, Presiden FIFA, Giovanni Vincenzo Infantino menghadiri peresmian dengan memakai batik.

Baca juga: Bogasari Bagikan 1620 Paket Sembako hingga Santuni Anak Yatim dan Disabilitas

Menurut Jokowi, keputusan FIFA membangun kantor tetap Asia Hub di Jakarta, merupakan sebagai bentuk kepercayaan dan adanya potensi besar di Indonesia.

"Keputusan FIFA untuk membangun kantor Asia Hub di Jakarta membuktikan bahwa Indonesia memiliki potensi yang besar, untuk mengembangkan dan memajukan persepakbolaan Indonesia di tingkat global," kata Jokowi dalam postingannya.

Baca juga: 15 Polisi Terluka saat Ricuh Demo Tolak UU TNI di Surabaya

Ia juga menuturkan bahwa Indonesia siap bekerja sama dalam membangun infrastruktur, melatih dan mendidik bakat para pemuda Indonesia.

"Pemerintah Indonesia berkomitmen untuk mendukung dan memfasilitasi FIFA dalam meningkatkan integritas dan kualitas sepak bola Indonesia. Serta memfasilitasi pertukaran pengetahuan dan pengalaman antara Indonesia dengan komunitas sepak bola dunia," tambahnya.

Baca juga: 1500 Guru dan 500 Murid Prasejahtera Dapatkan Perhatian Safari Ramadan Dindik Jatim

Giovanni dan Jokowi juga berpose dengan jersey official FIFA dengan nama punggung Jokowi dan terlihat nomor punggung yakni 23.

Editor : Aris S



Berita Terkait