Pembentukan direktorat untuk memenangkan Ganjar-Mahfud di Kabupaten Pasuruan (Foto: Moch Rois/mili.id)
Pasuruan - Partai koalisi pengusung Ganjar Pranowo-Mahfud MD di Kabupaten Pasuruan terus melakukan rapat koordinasi pemenangan jelang Pilpres 2024.
Ketua Tim Pemenangan Daerah Ganjar-Mahfud Kabupaten Pasuruan, Andri Wahyudi menjelaskan bahwa PDI-Perjuangan, PPP, Hanura dan Perindo sudah dua kali ini melakukan rapat koordinasi untuk bergerak cepat memenangkan Paslon Ganjar-Mahfud.
Baca juga: Cegah Banjir, Tiga Pilar Bersihkan Sungai Winongan Pasuruan
"Pertama di Kantor DPC PDI Perjuangan dan kordinasi kedua di Kantor DPC PPP Kabupaten Pasuruan," jelas Andri yang sekaligus Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pasuruan itu, Minggu (12/11/2023).
Menurut Andri, rapat koordinasi pertama disepakati tentang susunan kepengurusan tim inti pemenangan.
Baca juga: Transfer Uang 276 Juta Tanpa Izin Pemilik, Selebgram di Pasuruan Diringkus
Sedangkan hasil rapat koordinasi pemenangan kedua ini, telah disepakati pembentukan pengurus di 12 direktorat yang fokus melaksanakan program masing-masing, untuk kerja cepat menenangkan Ganjar-Mahfud di hati masyarakat Kabupaten Pasuruan.
Beberapa contoh jenis direktorat-direktorat yang dibentuk antara lain Direktorat Advokasi Humum, Direktorat Tim Koordinasi Relawan, Direktorat Pusat Data dan Pemetaan, Direktorat Sosial hingga Direktorat Anak Muda.
Baca juga: Polres Pasuruan Beri Trauma Healing Anak Korban Bencana Tanah Gerak di Purwodadi
Parpol pengusung pun masing-masing mengutus anggotanya untuk menyempurnakan program kerja dari 12 direktorat tersebut.
"Jadi tim ini sangat besar sekali, melibatkan tokoh-tokoh, penyempurnaan dari tim inti yang sebelumnya sudah terbentuk. Totalnya sekitar ada 100 orang. Setelah ini, kami akan melakukan deklarasi dan rakor pada 19 November 2023, kalau tidak ada perubahan jadwal," tandasnya.
Editor : Narendra Bakrie