Selamat datang di mili.id - platform berita terpercaya untuk Anda. Dapatkan informasi terkini dari berbagai kategori, mulai berita nasional hingga internasional.

Pembunuh Petani Cabai di Probolinggo Ditangkap!

Pembunuh Petani Cabai di Probolinggo Ditangkap! © mili.id

Pembunuh Petani cabai di Probolinggo ditangkap (Foto: Ist)

Probolinggo - Pembunuh Abdul Halim (67), petani cabai asal Dusun Jatikandang, Desa Ranon, Kecamatan Pakuniran, Kabupaten Probolinggo akhirnya ditangkap.

Pelaku ditangkap Tim Satreskrim Polres Probolinggo sekitar pukul 10.00 WIB, Senin (13/11/2023).

Baca juga: Polres Probolinggo Kota Cek Arus Mudik di Pelabuhan Tanjung Tembaga dan Gili Ketapang

Pelaku diketahui berinisial AS (65), tetangga korban. Dia diringkus di rumahnya oleh Tim Satreskrim Polres Probolinggo dan Polsek Pakuniran.

Kasatreskrim Polres Probolinggo, Iptu Putra Fajar Adi Winarsa membenarkan penangkapan pelaku. Katanya, setelah mengumpulkan alat bukti, melakukan identifikasi dan memeriksa saksi-saksi, pelaku mengerucut ke AS.

Baca juga: Aksi Tolak UU TNI hingga Dua Begal di Probolinggo

Menurut Fajar, sekitar pukul 9.00 Wib, dia bersama anggota berangkat ke rumah pelaku, dan sekitar pukul 10.00 Wib, pelaku diamankan untuk dibawa ke mapolres.

"Setelah melalui serangkaian penyelidikan dan hasil kesimpula Unit K9 (anjing pelacak) Polres Malang Kota, kuat mengarah ke pelaku ini," beber Fajar.

Baca juga: Dua Begal yang Ditembak Polisi di Probolinggo Residivis dan DPO Curanmor

Dari pemeriksaan sementara, lanjut Fajar, pelaku membunuh korban seorang diri. Namun pemeriksaan akan terus dilakukan untuk mengetahui adanya keterlibatan orang lain.

"Untuk lain-lainnya termasuk motif akan segera kami sampaikan secepatnya setelah pemeriksaan selesai. Mohon waktu, karena saat ini penyidik masih menginterogasi tersangka," pungkas polisi asal Jawa Tengah itu.

Editor : Narendra Bakrie



Berita Terkait