Selamat datang di mili.id - Platform Berita Terpercaya untuk Anda. Dapatkan informasi terkini dari berbagai kategori, mulai dari berita nasional hingga internasional, hanya di mili.id.

Tiga Rumah Elit di Kawasan Puri Galaxy Surabaya Dibobol dalam 30 Menit

Tiga Rumah Elit di Kawasan Puri Galaxy Surabaya Dibobol dalam 30 Menit © mili.id

Salah satu pelaku pembobolan rumah terekam kamera pengawas. (Rama Indra/mili.id)

Surabaya - Tiga rumah di kawasan elit Perum Puri Galaxy Cluster, Kecamatan Sukolilo, Kota Surabaya, dibobol komplotan pencuri, pada Senin (13/11/2023).

Pencurian yang dilakukan lebih satu orang itu terekam CCTV komplek. Mereka mengendarai unit mobil, merusak gembok dan melompati pagar sambil membawa barang curian.

Baca juga: Pastikan Bebas Narkoba, Prajurit Kodim 0830/Surabaya Utara Jalani Tes Urine

Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya, AKBP Hendro Sukmono membenarkan aksi pembobolan tersebut, aksi kompoltan pencuri itu dilakukan sekali waktu menyasar tiga rumah sekaligus.

"Kejadian tiga rumah tidak berselang lama. Ada di blok JC 1820 pukul 13.30 WIB. Lalu di blok JC 1832 pukul 13.40 WIB. Selanjutnya, ada di JC 1818 pukul 14.00 WIB," kata Hemdro kepada mili.id, Rabu (15/11/2023).

Menurutnya, pelaku pencurian tersebut adalah spesialis pembobol rumah. Pelaku mengendarai mobil dan banyak harta benda di rumah korban yang digondol.

Baca juga: Komisi A DPRD Kota Surabaya Pertanyakan Status Aset PD Pasar

Diantaranya, harta benda dicuri ini berbentuk perhiasan emas liontin, barang barang elektronik berharga serta tas fashion branded.

"Total kerugian, dari tiga rumah. Diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah," terang Hendro.

Baca juga: Supeltas AFF Edarkan 3 Jenis Narkoba, Kini Meringkuk di Tahanan Polrestabes Surabaya

Sementara itu, lanjut Hendro, pihaknya saat ini sedang melakukan penyelidikan dan memburu pelaku, yang sudah dikantongi identitasnya.

"Kasusnya pembobolan rumah, masih dalam tahap penyelidikan. Untuk identitas masing - masing pelaku sudah ada," pungkasnya.

Editor : Achmad S



Berita Terkait