Surabaya - Polisi membeberkan alasan wanita asal Trenggalek nekat mencuri uang dolar milik majikannya di Surabaya.
Wanita pencuri uang dolar itu berinsial RY (39), asal Jalan dr. Wahidin Sudiro Husodo Trenggalek. Dia sudah dua bulan menjadi asisten rumah tangga (ART) di rumah YL, dosen ITS di Surabaya.
Baca juga: Lima Pelaku Vandalisme di Surabaya Diciduk Satpol PP, Ini Sanksinya
Kapolsek Sukolilo, Kompol I Made Patera Negara mengatakan, barang yang dicuri tersangka adalah uang tunai pecahan rupiah, yen Jepang, riyal Arab Saudi, ringgit Malaysia, dollar Taiwan.
"Kerugian korban ditaksir mencapai Rp65 juta," ujar Made, Kamis (30/11/2023).
Baca juga: Perempuan Surabaya Jatuh dari Motor usai Tasnya Dijambret
Made menambahkan, pelaku nekat melakukan pencurian, karenakan butuh uang untuk biaya berobat suaminya.
"Tersangka melakukan pencurian, dan rencananya uang yang dicuri itu untuk biaya berobat suami sakit ginjal," terangnya.
Baca juga: Unusa Digandeng Kemenkes jadi Pelopor Pertolongan Pertama Luka Psikologis
Made menerangkan, RY diburu setelah Polsek Sukolilo mendapat laporan dari korban, yang mengaku kehilangan sejumlah harta dan barang berharga.
"Yang bersangkutan diamankan saat berada di dalam bus yang mengarah ke Trenggalek, oleh Satlantas Polres Trenggalek, usai kita melakukan koordinasi," pungkasnya.
Editor : Narendra Bakrie