Selamat datang di mili.id - Platform Berita Terpercaya untuk Anda. Dapatkan informasi terkini dari berbagai kategori, mulai dari berita nasional hingga internasional, hanya di mili.id.

Perempuan 60 Tahun Tewas Tertabrak Kereta Api di Surabaya

Perempuan 60 Tahun Tewas Tertabrak Kereta Api di Surabaya © mili.id

Jenazah korban saat dievakuasi petugas . (Ist for Mili.id)

Surabaya - Seorang perempuan tewas setelah tertabrak Kereta Api (KA) Logawa Nomor 213 relasi Surabaya-Jember, di perlintasan rel kawasan Jalan Raya A Yani, Margorejo, Wonocolo, Surabaya, Senin (11/12/2023).

Korban tersebut yakni Mutik (60) warga asal Jalan Bendul Merisi, Kecamatan Wonokromo, Kota Surabaya.

Baca juga: Melihat Gelaran Indonesia Sanseviera Contest 2025 di Surabaya

Kanitreskrim Polsek Wonocolo, Iptu Kusmianto mengatakan, peristiwa nahas itu terjadi ketika korban menyeberang dari barat ke timur, untuk menuju rumahnya. Namun, di waktu bersamaan KA Logawa melintas dari utara ke selatan.

"Sementara yang tadi melaporkan dan kita mintai keterangan, dia (korban) nyebrang dari barat ke timur. Mungkin arah pulang, dia sendirian," kata Kusmianto.

Baca juga: Eri Cahyadi Pastikan Tak Ada PHK Tenaga Non-ASN Surabaya Akibat Efisiensi Anggaran

Korban yang berjalan ditengah cuaca sedang hujan itu diperkirakan terseret hingga kurang lebih sejauh 15 meter.

"Diperkirakan 15 meter dari TKP sampai mayat tercecer. Untuk barang bawaan cuma payung saja, karena waktu itu posisi hujan," lanjutnya.

Baca juga: Mayat Pria Misterius di Menara Masjid Gegerkan Warga Surabaya

Sementara terkait adanya dugaan unsur bunuh diri atau murni kecelakaan, petugas hingga kini masih melakukan pendalaman.

"Untuk sementara masih pendalaman. Kita mintai keterangan keluarga untuk pendalaman dan saksi-saksi yang ada, untuk menyimpulkan kecelakaan atau tidak," pungkasnya.

Editor : Achmad S



Berita Terkait