Postingan Instagram resmi Carl's Jr Indonesia
mili.id - Carl's Jr Indonesia akan mengakhiri operasionalnya pada 31 Desember 2023, setelah beropasi 10 tahun.
"Terima kasih atas dukungan yang luar biasa selama 10 tahun. Carl's Jr. Indonesia akan mengakhiri operasionalnya yang selama ini beroperasi di bawah Mahadasha Group pada tanggal 31 Desember 2023," tulis akun Instagram carljrindonesia seperti dilihat mili.id, Kamis (21/12/2023).
Selama ini, Carl's Jr beroperasi di bawah Mahadasha Group. Carl's Jr merupakan restoran siap saji asal Los Angeles Amerika Serikat yang didirikan pada Tahun 1941 atau 84 tahun silam.
Keputusan Carl's Jr itu menuai beragam komentar dari para penggemarnya. Rata-rata mereka menyesalkan keputusan tersebut dan bakal memantik kerinduan.
Sejak didirikan, Carl's Jr terkenal dengan burger bakarnya yang ikonik. Bahkan saat ini, Carl's Jr memiliki lebih dari 1.000 lokasi di seluruh Amerika Serikat dan melayani 28 negara di seluruh dunia.
Pada Tahun 2000-an, Carl's Jr memperkenalkan beberapa item menu paling ikoniknya, termasuk Six Dollar Burger, Hand-Scooped Milkshake, dan Charbroiled Turkey Burgers, menjadi yang pertama dalam industri burger.
Bahkan pada era ini, Carl's Jr terus mendobrak batasan. Dari menjadi QSR pertama yang memiliki burger nabati di semua restoran, hingga memperkenalkan burger yang mengandung cannabinoid atau CBD untuk pertama kalinya.
Carl's Jr masuk ke Indonesia pada 2013, dan mengantongi sertifikat halal segera pada 2014. Saat pertama kali buka di Indonesia, Carl's Jr hanya membuka lima gerai di Jakarta, hingga berkembang ke berbagai daerah di Indonesia.
Editor : Redaksi