Selamat datang di mili.id - Platform Berita Terpercaya untuk Anda. Dapatkan informasi terkini dari berbagai kategori, mulai dari berita nasional hingga internasional, hanya di mili.id.

Ledakan Tungku Smelter Terjadi di Morowali, 12 Orang Tewas

Ledakan Tungku Smelter Terjadi di Morowali, 12 Orang Tewas © mili.id

Ledakan tungku smelter di pabrik pengolahan nikel di Morowali (Foto: Tangkapan layar video viral)

mili.id - 12 orang dilaporkan tewas dan 39 lainnya terluka akibat ledakan di pabrik pengolahan nikel milik PT Indonesia Tsingshan Stainless Steel (ITSS), Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng).

Ledakan itu terjadi di salah satu tungku smelter. Pabrik ini beroperasi di Kawasan Industri Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP).

Baca juga: Mantan Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Farid Makruf Raih Gelar Doktor Predikat Cumlaud

"Jumlah korban saat ini sebanyak 51 orang. 12 orang menjadi korban jiwa, terdiri dari 7 tenaga kerja Indonesia dan 5 tenaga kerja asing," ujar Media Relations Head PT IMIP, Dedy Kurniawan dalam keterangannya, dikutip dari Kumparan, Minggu (24/12/2023).

Menurut Dedy, korban luka ringan dan berat sebanyak 39. Semuanya sedang mendapatkan penanganan medis.

Dia meyebut bahwa ledakan terjadi sekitar pukul 05.30 WITA. Peristiwa bermula adanya kecelakaan yang dialami sejumlah pekerja saat melakukan perbaikan tungku dan pemasangan pelat pada bagian tungku. Diduga itulah pemicu ledakan.

"PT IMIP sebagai perusahaan yang menaungi kawasan lingkar industri Morowali sangat berduka sedalam-dalamnya atas musibah ini, terutama keluarga para korban yang terdampak dari peristiwa ini," ungkap Dedy.

Sekitar pukul 09.10 WITA, kebakaran akibat ledakan berhasil dipadamkan.

Dedy menambahkan, PT IMIP terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk melakukan investigasi terkait kejadian tersebut. Termasuk menangani korban, mulai menanggung seluruh biaya perawatan dan memenuhi hak dan kewajiban para korban.

Editor : Redaksi



Berita Terkait