Selamat datang di mili.id - Platform Berita Terpercaya untuk Anda. Dapatkan informasi terkini dari berbagai kategori, mulai dari berita nasional hingga internasional, hanya di mili.id.

Pemkab Situbondo Gelar Ngrujak Ajak ASN Berakhlak

Pemkab Situbondo Gelar Ngrujak Ajak ASN Berakhlak © mili.id

Sekda Situbondo Wawan Setiawan dan Perwakilan Pemprov Jatim melakukan MoU di Pendopo Kabupaten Situbondo.(Foto: Fatur Bari/mili.id)

Situbondo - Bagian Organisasi Pemkab Situbondo, menggelar sosialisasi budaya kerja Aparatur Sipil Negara (ASN) acara NGRUJAK (Ngobrol Urusan Budaya Kerja Ber-Akhlak) di Pendopo Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Rabu (27/12/2023).

Kepala Bagian Organisasi Pemkab Situbondo, Agung Wintoro mengatakan, jika kegiatan Ngrujak merupakan sosialisasi budaya kerja, yang akan menjadi pedoman bagi ASN dilingkungan Pemkab Situbondo.

Baca juga: Tersangka Pembunuh Kakak Ipar di Situbondo Segera Masuk Persidangan

"Kegiatan Ngrujak bertujuan untuk menciptakan budaya kerja berakhlak di lingkungan Pemkab Situbondo," ujar Agung Wintoro.

Menurutnya, Berakhlak merupakan kepanjangan dari Berorientasi pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif. Ini diharapkan menjadi pedoman bagi ASN dalam bekerja melayani masyarakat.

'Harapannya, agar para ASN memberikan pelayanan yang lebih baik lagi kepada masyarakat,"katanya.

Sementara itu, Sekda Situbondo, Wawan Setiawan yang membuka acara Ngrujak mengatakan, budaya kerja Ber-Akhlak harus menjadi pedoman ASN dalam bekerja memberikan pelayanan.

Baca juga: Dukung Kabupaten Situbondo Naik Kelas, RSUD Besuki Gelar Operasi Katarak Gratis

"Ini adalah core value ASN untuk menuju Situbondo Berjaya yakni berakhlak, sejahtera, adil, dan berdaya," bebernya.

Sekda Wawan menjelaskan tentang Berakhlak yakni, para ASN haru bertanggung jawab dan disiplin. Kompeten adalah terus belajar mengembangkan kapabilitas, Harmonis, saling peduli, dan menghargai perbedaan.

Sedangkan loyal, yaitu menjaga nama baik sesama ASN. Adaptif yakni terus berinovasi, antusias dalam menghadapi perubahan dan kolaboratif yaitu membangun kerjasama yang baik dan saling bersinergi.

Baca juga: Balai Taman Nasional Baluran Situbondo Lepas 15 Ekor Rusa Timur ke Alam Bebas

"Kalau Berakhlak ini dipedomani oleh ASN, maka bukan tidak mungkin visi mewujudkan Situbondo Berjaya, akan tercapai,"pungkasnya.

Hadir dalam kegiatan Ngerujak yakni 150 ASN di lingkungan Pemkab Situbondo yang meliputi seluruh kepala organisasi perangkat daerah (OPD), camat, lurah, dan direktur rumah sakit yang ada di Situbondo.

Editor : Aris S



Berita Terkait