Selamat datang di mili.id - Platform Berita Terpercaya untuk Anda. Dapatkan informasi terkini dari berbagai kategori, mulai dari berita nasional hingga internasional, hanya di mili.id.

Hantam Bokong Truk, 3 Nyawa Melayang dalam Kecelakaan di Surabaya

Hantam Bokong Truk, 3 Nyawa Melayang dalam Kecelakaan di Surabaya © mili.id

Korban meninggal di lokasi saat dievakuasi petugas (ist for Mili.id)

Surabaya - Yefie Soefyana (37), ANT (12) warga Manyar, Gresik dan Menik Erawati (66) asal Tengger, Kandangan, Surabaya, tewas usai mengalami kecelakaan di Jalan Jawar dekat Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Jumat (29/12/2023).

Kabid Kedaruratan dan Logistik (Darlog) BPBD Kota Surabaya Buyung Hidayat mengatakan, keterangan dari sejumlah saksi di lokasi, korban diketahui berboncengan tiga menggunakan Beat hitam. 

"Korban melaju dari arah selatan ke utara, dan sebaliknya truk pengangkut LPG dari utara ke selatan. Tepat di Jalan Gendong untuk pengendara roda dua terserempet dari sisi kanan bagian depan truk," katanya.

Setelah terserempet, korban yang hilang kendali kemudian menabrak belakang truk yang ada di depannya. Seketika itu korban terpelanting dan tewas di lokasi.

"Setelah di cek dan penanganan, pengendara roda dua maupun yang di bonceng langsung dalam kondisi MD (meninggal dunia) di tempat. Untuk korban langsung di evakuasi dan lanjut di bawa semua menggunakan tiga unit ambulan PMI ke RS Soetomo," pungkasnya.

Baca juga: Pj Bupati Jember Gus Firjaun Ungkap Sosok Almarhum Renville Antonio

Editor : Achmad S



Berita Terkait