Evakuasi keramik terpaksa menggunakan alat berat. (Nana/Mili.id)
Mojokerto - Proses evakuasi kendaraan truk bermuatan keramik yang terguling di depan SPN Polda Jatim di Kecamatan Bangsal, Kabupaten Mojokerto memakan waktu dan terpaksa menggunakan alat berat, Rabu (9/1/2024).
Suyanto warga sekitar mengatakan, ada sebanyak 15 orang warga bahu membahu mengevakuasi tumpukan keramik yang berserakan. Namun, hal itu dirasa tak maksimal lantaran tumpukan keramik sangat berat dan jumlahnya banyak.
"Karena kekurangan tenaga tadi, macetnya sampai terminal dari kedua arah juga," katanya, Rabu (10/1/2024).
Tak berselang lama, alat berat milik Dinas PUPR Kabupaten Mojokerto yang datang langsung mengevakuasinya.
"Sekitar pukul 09.00 WIB arus lalu lintas sudah lancar," bebernya.
Sementara itu, Kasatlantas Polres Mojokerto Iptu Haryazie saat dikonfirmasi membenarkan, pihaknya telah mendatangkan alat berat untuk mengevakuasi tumpukan keramik yang menutupi jalan tersebut
"Iya kita pinjam ekskavator, kita kan perlu cepat kalau misalkan satu persatu ya pengendaranya komplain dan sudah terjadi kemacetan," jelasnya.
Ia menambahkan, pihaknya akan melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait penyebab terjadinya laka tunggal ini dan memastikan muatan dari truk tersebut bersih dari badan jalan.
"Kita akan panggil pemiliknya, kita datangkan tim ahli layak muat apa enggak bermuatannya sesuai SOP apa tidak," pungkasnya.
Baca juga: Usai Gagalkan Penyeludupan Uang Palsu Tahanan Baru, Lapas Mojokerto Perketat Keamanan
Editor : Achmad S