Selamat datang di mili.id - Platform Berita Terpercaya untuk Anda. Dapatkan informasi terkini dari berbagai kategori, mulai dari berita nasional hingga internasional, hanya di mili.id.

Indeks SPBE Kota Mojokerto Tahun 2023 Raih Predikat Memuaskan

Indeks SPBE Kota Mojokerto Tahun 2023 Raih Predikat Memuaskan © mili.id

Pj Wali Kota Mojokerto M Ali Kuncoro. (Ist for Mili.id)

Mojokerto - Kota Mojokerto meraih predikat memuaskan dengan capaian indeks 4,26 di tahun 2023 lalu tentang Hasil Evaluasi System Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).

Hal ini berdasarkan, keputusan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara Reformasi dan Birokrasi (Menpan RB) Nomor 13 tahun 2024.

Pj Wali Kota Ali Kuncoro menyambut baik hasil tersebut. Menurutnya indeks SPBE tahun 2023 menjadi pencapaian terbaik dan memuaskan, mengingat indeks serupa tahun 2021di angka 2,92 dan naik menjadi 3.32 di tahun 2022.

“Alhamdulillah upaya dan kerja keras kita semua berbuah hasil. Indeks SPBE Kota Mojokerto naik signifikan dalam 3 tahun terakhir," ucap pria yang biasa disapa Mas PJ dalam keterangan tertulis, Minggu (14/1/2024).

"Ini menunjukkan bagaimana digitalisasi layanan pemerintahan secara umum sudah berjalan efektif dan efisien. Mudah-mudahan ke depan bisa lebih baik lagi,” ujarnya.

Penerapan SPBE atau biasa disebut e-government merupakan upaya transformasi digital menuju pemerintahan dan pelayanan publik berbasis elektronik demi mewujudkan pemerintah yang akuntabel dan layanan yang berkualitas.

SPBE mengutamakan peningkatan efektivitas pemanfaatan aplikasi yang telah beroperasi, mengonsolidasikan aplikasi menjadi platform digital terpadu baik di internal maupun antar-instansi, serta interoperabilitas data dan aplikasi melalui pemanfaatan arsitektur SPBE. 

Baca juga: Pemkot Mojokerto Pastikan Stok Elpiji 3 Kg Subsidi Aman

Editor : Achmad S



Berita Terkait