Zulhas Minta Maaf ke Khofifah Usai Mobil yang Disopiri Terjebak Lumpur

Zulhas Minta Maaf ke Khofifah Usai Mobil yang Disopiri Terjebak Lumpur © mili.id

Tangkapan layar di Tiktok.

Surabaya - Ketua PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) mengunggah momen menegangkan bersama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, di Lampung, Minggu (14/1/2024). 

Momen menegangkan itu dialami mereka saat mengendarai mobil yang disopiri Zulhas. Mobil terjebak di jalanan berlumpur. Kesulitan melaju sampai warga serta aparat membantu mendorong.

Baca juga: Silaturahmi Khofifah dengan Muslimat NU Kabupaten Pasuruan

Momen saat Zulkifli Hasan mengemudikan Khofifah.Momen saat Zulkifli Hasan mengemudikan Khofifah.

Kejadian itu diunggah oleh Zulhas lewat akun tiktok pribadinya @zul.hasan. Mendulang 27,8 K mention suka. Serta terdapat 708 komentar.

"Maafkan saya bu Khofifah,"tulis Zulhas dalam keterangan videonya. 

Sementara narasi keterangan video itu, Zulhas melemparkan candaan dengan menulis sebuah mention; "Offroad bareng bu Khofifah".

Hingga pada akhir video, terlihat ada beberapa tokoh di dalam mobil milik Zulhas. Diantaranya yaitu Kiai Asep, pengasuh ponpes Amanatul Umah Pacet Mojokerto. Yang duduk di kursi depan samping pengemudinya Zulhas.

Baca juga: Besok, 4 Oktober Dunia Memperingati Hari Hewan

Editor : Achmad S



Berita Terkait