Kapolsek Pungging AKP Didit Setiawan saat melakukan razia balap liar dan knalpot brong, Kamis (18/1/2024). Foto (Dok. Polsek Pungging)
Mojokerto - Sejumlah remaja dan anak-anak terjaring razia gabungan antisipasi balap liar di Jalan Desa Watukenongo, Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto, Kamis (18/1/2024).
"Total kendaraan (modifikasi) yang diamankan ada 17," ujar Kapolsek Pungging AKP Didit Setiawan saat dikonfirmasi mili.id, Jumat (19/1/2024) pagi.
Baca juga: Tanpa Libatkan Pihak Desa, Lahan di Trawas Mendadak Terbit Sertifikat
Ia menjelaskan, roda dua modifikasi atau tak sesuai standar pabrikan itu disita dari belasan remaja dan anak-anak yang belum cukup umur dalam berkendara di jalan yang dijadikan track adu kecepatan kuda besi secara liar dan kongkow-kongkow ini.
Puluhan remaja dan anak-anak ini langsung diberikan imbauan agar tak lagi mengendarai kendaraan modifikasi, lantaran bisa menyebabkan kecelakaan.
Baca juga: Satpol PP Mojokerto Imbau Anak Punk Hingga Pengemis Agar Tidak Berkeliaran di Jalan
Didit juga berharap, agar para orang tua tidak mengizinkan anak-anaknya berkendara sebelum cukup umur atau sesuai ketentuan berlaku. Pasalnya, akan membahayakan keselamatan anak itu sendiri.
"Di lokasi saya langsung ngasih himbauan ke anak-anak itu," tegas Didit.
Baca juga: DPRD Mojokerto Desak Enero Salurkan Biogas ke Rumah Warga
Sementara, belasan kendaraan tanpa dilengkapi spion, lampu, STNK serta pengendara tanpa SIM dan helm ini dibawa ke Mako Polres Mojokerto untuk dilakukan penilangan.
Editor : Aris S