Selamat datang di mili.id - Platform Berita Terpercaya untuk Anda. Dapatkan informasi terkini dari berbagai kategori, mulai dari berita nasional hingga internasional, hanya di mili.id.

Awas! Pencuri Motor Gentayangan Sasar Parkiran Sekolah di Kota Probolinggo

Awas! Pencuri Motor Gentayangan Sasar Parkiran Sekolah di Kota Probolinggo © mili.id

Tangkapan layar video CCTV saat pelaku mencuri motor Kepala SMPN 5 Kota Probolinggo

Probolinggo - Seorang pria berpakaian ala aparatur sipil negara (ASN) menyatroni parkiran SMPN 5 Kota Probolinggo dan menggondol motor milik kepala sekolah.

Aksi pencurian yang dilakukan pria itu  terekam kamera Closed Circuit Television (CCTV).

Baca juga: Tiga Komplotan Curanmor Surabaya Dibekuk, Satu Residivis

Dari video CCTV itu diketahui bahwa pencurian motor Honda Beat itu terjadi sekitar pukul 11.00 WIB. Motor itu milik Kepala SMPN 5 Kota Probolinggo, Zubaidah saat sedang terparkir di area parkir sekolah, wilayah Kelurahan/Kecamatan Kanigaran.

Dalam rekaman CCTV, pelaku seorang diri terlihat jelas mengenakan pakaian layaknya ASN, berupa kemeja warna putih dan celana warna hitam.

Zubaidah menceritakan, motornya diketahui hilang saat hendak pulang. Bahkan, dirinya sempat mencari kendaraan motornya di tempat lain, karena khawatir dipindahkan. Namun pencairannya tidak membuahkan hasil.

"Saat itu di sekolah sedang ada PPDB. Namun tidak banyak wali murid datang. Setelah saya sadar karena sudah mencari tapi tidak ketemu. Lalu minta pegawai mengecek CCTV dan benar, motor milik saya sudah dicuri," ungkap Zubaidah, Kamis (6/7/2023).

Dari rekaman CCTV, lanjut Zubaidah, sebelum membawa kabur motor miliknya, pelaku yang membawa tas berpura-pura menelpon, kemudian menuju kamar mandi di belakang parkiran sekolah.

Baca juga: Satlantas Polres Probolinggo Kota Beri Hadiah Pengguna Jalan

Tak lama kemudian, pelaku bertubuh kurus dengan santai kembali menuju tempat motor diparkir. Dan dalam hitungan menit, pelaku menghidupkan motor dan membawa keluar area parkiran.

"Di dalam jok tidak ada dompet dan surat-surat penting. Tapi biasanya barang-barang bawaan saya taruh dalam jok. Sudah, sudah langsung saya laporkan ke polisi," ujar Zubaidah.

Sementara, Kasi Humas Polres Probolinggo Kota, Iptu Zainullah mengaku bahwa kepolisian sudah menerima laporan pencurian motor tersebut.

"Korban sudah melapor kemarin. Saat ini berbekal keterangan dan alat bukti rekaman CCTV dan lain-lainnya, kasus pencurian dalam penyelidikan Satreskrim Polres Probolinggo Kota," pungkasnya.

Baca juga: Tepergok Curi Motor Petani, Pria di Jember Bonyok Dihajar Warga

 

Penulis: Moh Ahsan Faradisi

 

Editor : Narendra Bakrie



Berita Terkait