Penanaman pohon oleh Ketua DPW LDII Jatim, Amrodji Konawi didampingi Camat, Kapolsek dan Danramil Gayungan, Surabaya. (foto: DPW LDII Jatim for mili.id)
Surabaya - Dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 sekaligus kegiatan Road to Rakernas, DPP LDII mencanangkan program Kerja Bakti Nasional, Jumat (4/8/2023). Kegiatan tersebut disambut DPW LDII Jawa Timur dengan menggelar kegiatan kerja bakti di seluruh Provinsi Jatim.
"Instruksi DPP LDII, kami sambut dengan meminta seluruh DPD LDII di Jawa Timur hingga tingkat Pimpinan Anak Cabang atau PAC, melaksanakan kerja bakti di lingkungan masing-masing," kata Ketua DPW LDII Jatim, Amrodji Konawi selepas acara kerja bakti massal di Gayungan, Surabaya.
Baca juga: Laga Venezia Vs Udinese hingga Pencarian Korban Tenggelam di Pantai Kelingking Bali
Menurut Amrodji, kegiatan kerja bakti juga dilaksanakan di sekitar kantor DPW LDII Jatim hingga di area Taman Pemakaman Umum (TPU) Kelurahan Gayungan dan penanaman pohon di sekitar Gedung Graha LDII. Kegiatan tersebut dihadiri para tokoh masyarakat dan Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkompimcam).
Pembersihan dan pengecatan lingkungan TPU Gayungan oleh Pemuda LDII Jawa Timur.
"Menjelang pelaksanaan Rakernas tanggal 7-9 November harus kami isi dengan kegiatan-kegiatan yang positif, yang bermanfaat untuk masyarakat. Diawali pada hari ini, secara nasional. Kegiatan yang ada di DPW LDII Jatim merupakan simbol kegiatan yang dilakukan di seluruh DPD, PC, PAC di Jatim," jelasnya.
Kegiatan bertajuk "Kerja Bersama, Bakti untuk Negeri" tersebut, bersinergi dengan berbagai pihak. Dan menurut Amrodji, rangkaian Road to Rakernas LDII di Surabaya berlanjut dengan beragam kegiatan.
"Hari Minggu, 6 Agustus, kami fokuskan kerja bakti di area Suramadu. Untuk bersih-bersih area pantai yang sangat banyak sampah plastiknya. Juga ada di hulu sungai yang mengarah ke laut, menjadi area kerja bakti kawan-kawan LDII," katanya.
Usai membersihkan pantai di sekitar Jembatan Suramadu, Amrodji menyatakan masih ada kegiatan pembagian tanaman. Menurut rencana, kegiatan pembagian tanaman akan dilakukan di area Car Free Day (CFD) Taman Bungkul, Surabaya.
Baca juga: Antisipasi Banjir, Berbagai Elemen Kompak Bersihkan Sungai Wrati Pasuruan
"Dilanjut lagi nanti kami akan melaksanakan pada tanggal 27 Agustus untuk bagi-bagi bendera juga bagi-bagi tanaman sekaligus pupuknya. Insya Allah jumlahnya 5.000 tanaman yang kami siapkan," sebut dia.
Sementara itu, Camat Gayungan, Agus Tjahyono memberikan apresiasi atas kerja bakti yang dilakukan DPW LDII Jatim.
"Kami mewakili seluruh warga Kecamatan Gayungan berterima kasih, mudah-mudahan bisa memberi manfaat bagi warga, khususnya di wilayah Kelurahan dan Kecamatan Gayungan," ujarnya.
Bersih-bersih lingkungan DPW LDII Jatim difokuskan ke area Tempat Pemakaman Umum (TPU) di Jalan Gayungan I, Surabaya. Kegiatan berupa pembersihan selokan dan area sekitar makam dari tumpukan sampah serta pengecatan dinding pagar TPU.
Baca juga: Kodim 0831/Surabaya Timur bersama Rakyat Kompak Bersihkan Sungai Wonokromo
Ketua RW 01 Kelurahan Gayungan, Mudjianto ikut meninjau pembersihan di area TPU. Ia mengajak serta perwakilan beberapa RT di wilayahnya.
"Alhamdulillah kami sangat bangga sekali. Kami sebagai Ketua RW 01 sudah mendapatkan bantuan kerja bakti bersama tentang pengecatan dan pembersihan di Jalan Gayungan I. Tentunya sekali lagi saya sangat bangga sekali dan saya mengucapkan terima kasih kepada DPW LDII Jatim," katanya.
Acara ini juga dihadiri oleh perwakilan pengurus Pemuda dan Wanita LDII dan Dewan Penasehat LDII Jawa Timur. Mereka ikut melakukan penanaman pohon dan pembersihan area TPU Gayungan.
Editor : Redaksi