Selamat datang di mili.id - platform berita terpercaya untuk Anda. Dapatkan informasi terkini dari berbagai kategori, mulai berita nasional hingga internasional.

Ketua Alhidayah, Kami Akan Lebih Dinamis, Peka Terhadap Masalah Sosial dan Perempuan

Ketua Alhidayah, Kami Akan Lebih Dinamis, Peka Terhadap Masalah Sosial dan Perempuan © mili.id

Pengukuhan Pengajian Alhidayah/Foto:mili/taufiq

Mili.id - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Pengajian Alhidayah Jawa Timur, resmi dilantik hari ini, Sabtu (18/12). Pengkuhan dilakukan di Shangri-La Surabaya. Ketua Umum DPD Pengajian Alhidayah Jatim, Isa Wahyu Endarti menjelaskan, bahwa ia akan bekerja keras untuk menjalankan amanah agar tidak menimbulkan kekecewaan dikemudian waktu. 

"Jadi tentunya saya harus bekerja keras untuk menjalankan agar yang memilih saya di kabupaten/kota se Jatim tidak salah dengan memilih saya kemarin. Dan Alhamdulillah saya tidak bekerja sendiri dengan dibantu 50 pengurus DPD Alhidayah Jatim yang baru." papar dia. 

Ia menegaskan, dalam lima tahun kepengurusan kedepan, pihaknya akan melakukan berbagai macam gebrakan, sebab pengurus Alhidayah disokong oleh pengurus yang punya potensi dan kompetensi dari berbagai disiplin keilmuan. 

"InsyaAllah Alhidayah Jatim dalam 5 tahun kedepan sampai 2025 akan lebih dekat dengan masyarakat." ungkapnya 

Di samping mensyiarkan islam, Alhidayah menurut Isa akan berusaha memenuhi atau membantu menyelesaikan persoalan yang ada di masyarakat. "Alhidayah diharapkan lebih dinamis peka pada masalah sosial, kesehatan, pendidikan, perempuan, dan InsyaAllah kami akan menjalankan itu semua." urainya. 

Sebagai Ormas, sambung Esa Alhidayah akan tetap fokus menjalankan nilai ke Ormasan, kendati seiring berjalannya waktu apabila ada anggota atau pengurus Alhidayah masuk ke dunia politik pihaknya akan mempersilahkan. Kendati begitu ia mengingatkan bahwa Alhidayah lahir dari rahim Golkar. 

"Tidak menutup kemungkinan apabila anggota, pengurus ada yang masuk ke politik praktis iya monggo silahkan, tapi kami juga tidak boleh lupa bahwa Alhidayah dilahirkan oleh Partai Golkar." bebernya. 

Alhidayah lanjut Isa, merupakan kumpulan dari ibu ibu pengajian, namun  tidak hanya mengaji, tapi juga memperhatikan masalah sosial, Isa pun menyontohkan musibah Semeru, bahwa Alhidayah turut serta gotong royong dengan pengurus kabupaten/kota Alhidayah mengumpulkan donasi untuk disalurkan ke Semeru. 

"Kami juga kemarin banyak sekali terlibat di vaksinasi. Menyuport program pemerintah untuk percepatan vaksinasi, dan inysaAllah kedepan akan semakin banyak aktivitas dan sudah ada  kerjasama baru dengan 4 lembaga yang akan disusul kerjasama dengan lainnya nanti." paparnya. 

 

Editor : Redaksi



Berita Terkait