Mili.id - Kader Surabaya Hebat (KSH) mengaku kecewa, sebab sepatu yang diberikan oleh pemkot tidak layak dipakai, karena ukurannya 38
Ungkapan kekecewaan mereka, disampaikan kepada anggota Komisi C DPRD Surabaya, Sukadar (Cak Yo) saat menggelar reses di RW 5 Putat Jaya.
"Jadi, ukuran sepatunya enggak muat, masih separuh gitu." tutur Cak Yo.
Baca juga: Laboratorium Fakultas Teknik Untag Surabaya Menuju Standar Internasional
Akhirnya, sambung legislator PDI Perjuangan ini, sepatu tidak bisa dimanfaatkan. Terhadap hal itu, Cak Yo sangat menyayangkan. Sekaligus menekankan, anggaran harus disesuaikan dengan kebutuhan.
Bila kebutuhan berupa sepatu, sebaiknya diberikan yang layak. Supaya posisi KSH, kerjanya lebih giat lagi. "Sebab anggaran yang dipakai memakan uang rakat
"Itu memakai uang APBD," sergah Cak Yo.
Maka, Cak Yo mengimbau, pengadaan sepatu bukan hanya sekedar mencari untung. Tapi terlebih dahulu, harus dipikirkan, mencari data berapa ukuran yang pas bagi KSH.
"Sehingga ketika diberikan, mereka enak memakainya," demikian tukas Cak Yo
Baca juga: Atlet Sepatu Roda Jatim Sumbang Dua Medali Emas
Editor : Redaksi