Selamat datang di mili.id - platform berita terpercaya untuk Anda. Dapatkan informasi terkini dari berbagai kategori, mulai berita nasional hingga internasional.

Merasa Tak Diakomodir, Ketua PBB Surabaya Wolk Out

Merasa Tak Diakomodir, Ketua PBB Surabaya Wolk Out © mili.id

Rakerwil PBB Jatim

Mili.id - Rakerwil Partai Bulan Bintang (PBB) Jawa Timur di Hotel Mercure, Surabaya, diwarnai aksi wolk out ketua DPC PBB Surabaya, Samsurin.

Aksi wolk out dilatar belakangi kecewaanya pada pimpinan sidang. Karena dinilai tidak mengakomodir usulan DPC Surabaya, terkait administratif Kartu TandaAnggota (KTA).

“Tadi saya menanyakan siapa yang mempunyai kewenangan untuk menerbitkan dan mencetak KTA malah tidak dijawab. Justru, pimpinan sidang lqmengarahkan saya agar pertanyaan saya diabaikan,” katanya, dengan nada kesal.

Samsurin mengancam, jika pada sidang tahap ke 2 Usulanya tetap tidak di akomodir. Dirinya dan seluruh kader yang ada di Surabaya akan meninggalkan Rakerwil.

“Saya kecewa dengan rakerwil yang dilaksanakan oleh DPW Partai Bulan bintang hari ini,” pungkasnya.

Rakerwil PBB Jatim diikuti 38 DPC PBB se Kabupaten/Kota, mengangkat tag line “PBB Menang Pemilu 2024”.

Partai berdominasi warna hijau dan kuning ini menargetkan kemenangan 4 persen di DPR RI. “Nggak ada cara lain kecuali menang di pemilu 2024 nanti. Target kami di provinsi Jawa Timur harus bisa mencapai satu fraksi dan di setiap kabupaten/kota minimal satu kursi,” ucap, ketua panitia pelaksana Rakerwil Jatim, Alfajar.

Sekjen DPW Jawa Timur Partai Bulan Bintang, Arif Kamar menyatakan, lebih siap dan serius untuk menyongsong kontestasi pemilu 2024. Mengingat sejak dua tahun lalu, pihaknya telah melakukan persiapan khusus

“Jadi kami seluruh pengurus dan kader partai Bulan Bintang yang ada di Jawa Timur sudah mempersiapkan dengan sungguh-sungguh untuk pemenangan partai pada pemilu 2024,” jelasnya.

Baca juga: Hasil Hitung KPU Jember, Gus Fawait Unggul Khofifah Menang

Editor : Redaksi



Berita Terkait